Rapat Forum Organisasi Perangkat Daerah Tahun 2019 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Ogan Komering Ulu

Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Ogan Komering Ulu, Jalan Dr. Moh. Hatta No 987A Depan Gedung Kesenian Lantai 1 Setiap hari kerja mulai pukul 08.00 - 15.30.

Telah rilis Publikasi  Kabupaten Ogan Komering Ulu Dalam Angka tahun 2025, silahkan di Unduh

Anda memiliki keluhan atas layanan kami? Laporkan keluhan Anda ke pengaduan.bps.go.id

Rapat Forum Organisasi Perangkat Daerah Tahun 2019

Rapat Forum Organisasi Perangkat Daerah Tahun 2019

25 Februari 2019 | Kegiatan Statistik Lainnya


Bersama Bupati OKU Drs H Kuryana Aziz menghadiri rapat Forum Organisasi Perangkat Daerah (forum OPD) Tahun 2019 dengan tema " Memperkuat Daya Saing dan Inovasi Daerah Menuju Ogan Komering Ulu Sejahtera" di ruang rapat Abdi Praja Kantor Bupati OKU.

Dihadiri Wakil Bupati OKU Drs Johan Anuar MM, Ketua Komisi III DPRD OKU, Sekda OKU Dr Ahcmad Tarmizi, Kepala Bapedalitbangda Kab. OKU, seluruh Kepala OPD, Camat dan para Kepala Bagian Setda Kabupaten OKU.

Maksud kegiatan pelaksanaan Forum OPD ini adalah untuk memperoleh prioritas pembangunan daerah Kabupaten OKU tahun 2020.

Tujuan pelaksanaan Forum OPD ini Adalah:
1. Menyelaraskan program dan kegiatan OPD Kabupaten dengan usulan program dan kegiatan hasil Musrenbang Kabupaten untuk Renka OPD Provinsi, hasil Musrenbang RKPD Kabupaten di kecamatan untuk Renja OPD Kabupaten.
2. Mempertajam indikator serta target kinerja program dan kegiatan OPD sesuai dengan tugas dan fungsi perangkat daerah.
3. Menyelaraskan program dan kegiatan antar OPD Kabupatem dalam rangka kewenangan dan sinergitas pelaksanaan prioritas pembangunan daerah.
4. Menyesuaikan pendanaan program dan kegiatan prioritas berdasarkan pagi indikatif untuk masing-masing OPD.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Ogan Komering UluJl. Dr. Moh. Hatta No. 987A Kel. Kemala Raja Kec. Baturaja Timur Kab. Ogan Komering UluTelp (0735) 320259

Faks (0735) 320259

Email : bps1601@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik