Pendataan Snapshot Perekonomian Regional Triwulan I Tahun 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Ogan Komering Ulu

Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Ogan Komering Ulu, Jalan Dr. Moh. Hatta No 987A Depan Gedung Kesenian Lantai 1 Setiap hari kerja mulai pukul 08.00 - 15.30.

Telah rilis Publikasi  Kabupaten Ogan Komering Ulu Dalam Angka tahun 2024, silahkan di Unduh

Anda memiliki keluhan atas layanan kami? Laporkan keluhan Anda ke pengaduan.bps.go.id

Pendataan Snapshot Perekonomian Regional Triwulan I Tahun 2024

Pendataan Snapshot Perekonomian Regional Triwulan I Tahun 2024

18 April 2024 | Kegiatan Statistik


Halo #SahabatData
Kamis (4/4/2024), Sebanyak 14 (empat belas) pegawai BPS Kabupaten Ogan Komering Ulu melaksanakan pendataan Snapshot Perekonomian Regional Triwulan I Tahun 2024. Pendataan ini dilakukan untuk mengetahui gambaran perkembangan perekonomian di Kabupaten Ogan Komering Ulu sehingga dapat memperoleh informasi guna penghitungan pertumbuhan ekonomi triwulanan. Adapun jumlah sampel dari pendataan Snapshot Triwulan I tahun 2024 sebanyak 27 (dua opuluh tujuh) unit usaha. Sampel yang digunakan pada pendataan ini diambil berdasarkan kategori lapangan usaha yang ada di wilayah OKU. Beberapa sampel ini akan diwawancara terkait omset, perbandingan omset triwulan I tahun 2024 dengan triwulan IV tahun 2023, serta alasan kenaikan atau penurunan omset tersebut. 

Dengan adanya pendataan ini, diharapkan seluruh aktivitas ekonomi yang ada di wilayah OKU dapat tercakup sehingga angka pertumbuhan ekonomi triwulanan yang dihasilkan dapat menggambarkan kondisi ekonomi OKU dengan baik.

#CintaData
#BerAKHLAK
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Ogan Komering UluJl. Dr. Moh. Hatta No. 987A Kel. Kemala Raja Kec. Baturaja Timur Kab. Ogan Komering UluTelp (0735) 320259

Faks (0735) 320259

Email : bps1601@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik