22 April 2025 | Kegiatan Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Ogan Komering Ulu mengikuti kegiatan Briefing Pelatihan Survei Khusus Neraca Produksi yang dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting pada tanggal 22 April 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan kapasitas pegawai dalam mendukung pelaksanaan Survei Khusus Neraca Produksi yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.
Dalam kegiatan tersebut, BPS Kabupaten OKU mendelegasikan Muhammad Alfaris Kurniawan, S.Tr.Stat. sebagai peserta pelatihan. Selama sehari penuh, peserta mendapatkan pemahaman teknis terkait konsep, definisi, instrumen, serta metodologi pengumpulan data yang akan digunakan dalam survei.
Setelah mengikuti pelatihan ini, tim Neraca Produksi BPS Kabupaten OKU dijadwalkan untuk memberikan briefing lanjutan kepada petugas lapangan yang akan bertugas dalam kegiatan Survei Khusus Neraca Produksi. Langkah ini diharapkan dapat memastikan kelancaran dan keseragaman pelaksanaan survei di lapangan, sehingga data yang dikumpulkan memiliki kualitas yang tinggi dan dapat dipertanggungjawabkan.
BPS Kabupaten OKU berkomitmen untuk terus meningkatkan kompetensi pegawainya guna mendukung penyediaan data statistik yang akurat dan relevan untuk pembangunan daerah.
#bps1601
#cintadata
#SE2026
#suksesterdepan
Berita Terkait
Pelatihan Petugas Survei Khusus Triwulanan dan Tahunan Neraca Produksi Tahun 2024
Pelatihan Instruktur Daerah Survei Khusus Neraca Pengeluaran Tahunan
Pelatihan Survei Neraca Produksi Tahun 2023
Pelatihan Survei Khusus Tahunan Neraca Pengeluaran BPS Kabupaten OKU 2024
Briefing Survei Industri Mikro dan Kecil Tahunan 2023
Briefing Survei Industri Besar dan Sedang Tahun 2024
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Ogan Komering UluJl. Dr. Moh. Hatta No. 987A Kel. Kemala Raja Kec. Baturaja Timur Kab. Ogan Komering UluTelp (0735) 320259
Faks (0735) 320259
Email : bps1601@bps.go.id