Penyampaian Indikator Kemiskinan Kabupaten Ogan Komering Ulu Tahun 2019 ke Sekda OKU - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Ogan Komering Ulu

Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Ogan Komering Ulu, Jalan Dr. Moh. Hatta No 987A Depan Gedung Kesenian Lantai 1 Setiap hari kerja mulai pukul 08.00 - 15.30.

Telah rilis Publikasi  Kabupaten Ogan Komering Ulu Dalam Angka tahun 2025, silahkan di Unduh

Anda memiliki keluhan atas layanan kami? Laporkan keluhan Anda ke pengaduan.bps.go.id

Penyampaian Indikator Kemiskinan Kabupaten Ogan Komering Ulu Tahun 2019 ke Sekda OKU

Penyampaian Indikator Kemiskinan Kabupaten Ogan Komering Ulu Tahun 2019 ke Sekda OKU

7 Januari 2020 | Kegiatan Statistik Lainnya


Menyampaikan Indikator Kemiskinan Kabupaten Ogan Komering Ulu Tahun 2019 ke Sekda OKU Dr. Drs. Ir. H. Achmad Tarmizi, S.E, MT, M.Si, MH di ruang Sekda OKU.

Jumlah Penduduk Miskin OKU Naik 0,16 Persen, Rangking ke-9 Terendah se Sumatera Selatan

Badan Pusat Statistik (BPS) mengukur tingkat kemiskinan berdasarkan garis kemiskinan (GK) yang terdiri dari dua komponen, yaitu Garis Kemiskinan Makanan (GKM) dan Garis Kemiskinan Non-Makanan (GKNM). Garis kemiskinan makanan (GKM) merupakan nilai pengeluaran kebutuhan minimum makanan yang disetarakan dengan 2.100 kilokalori perkapita per hari. Garis kemiskinan non-makanan (GKNM) adalah kebutuhan minimum untuk perumahan, sandang, pendidikan, dan kesehatan.

Garis Kemiskinan (GK) merupakan penjumlahan dari GKM dan GKNM. Penduduk yang memiliki rata-rata pengeluaran per kapita per bulan dibawah GK dikategorikan sebagai penduduk miskin. Garis Kemiskinan yang digunakan adalah Rp 428.200/kapita/bulan pada tahun 2019 dan Rp 415.785/kapita/bulan pada tahun 2018.

Berdasarkan pendekatan kebutuhan dasar, ada 3 indikator kemiskinan yang digunakan. •Pertama, Head Count Index (HCI-P0), yaitu persentase penduduk yang berada di bawah garis kemiskinan (GK).
•Kedua, Poverty Gap Index atau Indeks Kedalaman Kemiskinan (P1) yang merupakan rata-rata kesenjangan pengeluaran masing-masing penduduk miskin terhadap garis kemiskinan. Semakin tinggi nilai indeks, semakin jauh rata-rata pengeluaran penduduk dari garis kemiskinan.
•Ketiga, Poverty Severity Index atau Indeks Keparahan Kemiskinan (P2) yang memberikan gambaran mengenai penyebaran pengeluaran di antara penduduk miskin.
Semakin tinggi nilai indeks, semakin tinggi ketimpangan pengeluaran di antara penduduk miskin.

Dengan menggunakan tiga indikator di atas,
jumlah Penduduk Miskin di Kabupaten Ogan Komering Ulu Provinsi Sumatera Selatan pada tahun 2019 naik sebesar 0,16 Persen dibandingkan dengan tahun 2018. Penduduk miskin di Kabupaten OKU Tahun 2019 sebanyak 46.840 orang atau 12,77 persen dari jumlah penduduk OKU. Jumlah ini cenderung mengalami peningkatan dibandingkan Tahun 2018 yang berjumlah 45.720 orang atau sebesar 12,61 persen dari jumlah penduduk OKU.

Persentase penduduk miskin di Kabupaten OKU ini di atas rata-rata Provinsi Sumatera Selatan. Rata-rata persentase penduduk miskin di Provinsi Sumatera Selatan sebesar 12,71 persen dengan jumlah penduduk miskin sebanyak 1.073.740 orang. Jika dibandingkan dengan 17 Kabupaten/Kota se Sumatera Selatan persentase penduduk miskin Kabupaten OKU menempati rangking ke-9 terendah.

Walaupun persentase penduduk miskin mengalami kenaikan, Poverty Gap Index atau Indeks Kedalaman Kemiskinan (P1) cenderung menurun dari 2,56 pada tahun 2018 menjadi 1,79 pada tahun 2019. Ini menunjukkan
rata-rata pengeluaran penduduk miskin semakin mendekati garis kemiskinan. Artinya usaha pemerintah Kabupaten OKU untuk mengentaskan kemiskinan sudah cukup baik. Namun perlu usaha yang lebih lagi agar penduduk miskin ini dapat melewati garis kemiskinan.

Sedangkan Poverty Severity Index atau Indeks Keparahan Kemiskinan (P2) juga cenderung menurun dari 0,75 pada tahun 2018 menjadi 0,40 pada tahun 2019. Ini menunjukkan rata-rata pengeluaran diantara penduduk miskin cenderung tidak terlalu timpang.

#RBBPS
#databerkualitas
#MencatatIndonesia
#datamencerdaskanbangsa
#SP2020
#SensusPenduduk
#Sensuspendudukonline
#SatuDataKependudukanIndonesia
#satudataindonesia
#SensusPenduduk2020

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Ogan Komering UluJl. Dr. Moh. Hatta No. 987A Kel. Kemala Raja Kec. Baturaja Timur Kab. Ogan Komering UluTelp (0735) 320259

Faks (0735) 320259

Email : bps1601@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik