4 Maret 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya
Senin (04/03/2024), Tim Statistik Harga, Keuangan dan Pariwisata mengikuti materi rapat koordinasi pengendalian inflasi daerah Minggu ke-5 Februari 2024 secara virtual di Ruang Vidcon Pemkab Oku. Rapat rutin ini dilaksanakan setiap hari Senin yang dihadiri Kepala Dinas/OPD terkait atau yang mewakili. Meskipun secara bulanan inflasi Februari 2024 relatif lebih tinggi dibandingkan periode sebelumnya, inflasi tahun kalender (y-to-d) Februari 2024 masih lebih rendah dibandingkan Februari 2022 dan Februari 2023. Inflasi tahun kalender sampai dengan Februari 2024 dominan disebabkan oleh komponen harga bergejolak, utamanya beras yang menyumbang andil nasional sebesar 0,24%.
Selain kenaikan harga beras di domestik, pasar internasional juga mengalami kenaikan harga beras yang didorong oleh penurunan produksi akibat dampak El Nino dan pembatasan ekspor yang diberlakukan oleh India (Sumber: World Bank). Sekitar 40% ekspor beras global disumbang oleh India (Sumber: ricenewstoday.co). Impor beras terbesar sepanjang Januari 2024 berasal dari Thailand mencakup 53,53% dari total impor beras. Berdasarkan historis, inflasi akibat kenaikan demand di periode bulan Ramadhan dan Idul Fitri dapat terjadi pada periode menjelang Ramadhan.
Perlu diwaspadi terhadap kenaikan harga beberapa komoditas yang mungkin terdampak tingginya permintaan menjelang Ramadhan dan Idul Fitri, seperti tarif angkutan udara, daging sapi, daging ayam ras dan telur ayam ras.
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Ogan Komering UluJl. Dr. Moh. Hatta No. 987A Kel. Kemala Raja Kec. Baturaja Timur Kab. Ogan Komering UluTelp (0735) 320259
Faks (0735) 320259
Email : bps1601@bps.go.id